Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence atau AI) adalah bidang dalam ilmu komputer yang berkaitan dengan pembuatan sistem komputer yang mampu melakukan tugas-tugas yang biasanya memerlukan kecerdasan manusia. Tujuan utama dari AI adalah mengembangkan komputer atau mesin yang dapat berpikir, belajar, dan bertindak seperti manusia, sehingga dapat mengeksekusi tugas-tugas yang kompleks dengan kemampuan yang mendekati atau bahkan melebihi kemampuan manusia.
Sistem AI mencakup berbagai teknik dan metode yang dirancang untuk memungkinkan komputer memahami informasi, memproses data, mengenali pola, membuat keputusan, dan belajar dari pengalaman. Ada beberapa aplikasi yang bermanfaat untuk pembelajaran al-Islam dan kemuhammadiyahan dalam AI:
• ChatGPT
• SlideAI.io = membuat PPT dalam sekejap
• Meeting.ai = Transkripsi dan Membuat Kesimpulan
• Tome App = membuat PPT
• Framer = Membuat website dalam sekejap
• Connected paper = Pencarian artikel yang relevan
• Elicit = Pencarian artikel berdasarkan kata kunci
Andi Azhar, P.Hd selaku pembicara menyampaikan manfaat besar AI untuk membantu dosen melaksanakan tri dharma yaitu untuk penelitian. Kegiatan ini memberikan pencerahan untuk para dosen yang dilaksanakan pada Selasa, 15 Agustus 2023.